Wednesday, November 7, 2012

Aplikasi WebGIS dengan MapServer-MapBender-PostgreSQL - 1

WebGIS merupakan aplikasi Geographic Information System (GIS) yang dapat diakses secara online melalui internet / web. Pada kondigurasi WebGIS ada server yang berfungsi sebagai MapServer yang bertugas memproses permintaan peta dari client dan kemudian mengirimkannya kembali ke client. Dalam hal ini pengguna / client tidak perlu mempunyai software GIS, hanya menggunakan internet browser seperti Internet Explorer, Mozilla Fire Fox, atau Google Chrome untuk mengakses informasi GIS yang ada di server.
Keuntungan Menggunakan WebGIS

Perkembangan ke arah masa depan, penggunaan aplikasi WebGIS akan semakin luas dan makin banyak. karena mempunyai beberapa keuntungan sbb:
  1. Bisa menjangkau pengguna yang luas bahkan seluruh dunia, dengan biaya yang cukup murah.
  2. Pengguna tidak perlu perangkat lunak khusus, cukup menggunakan internet browser seperti Internet Explorer, Mozilla Fire Fox, Google Chrome dan lain sebagainya.
  3. Bisa menyajikan peta interaktif seperti halnya menggunakan perangkat lunak GIS desktop.
  4. Tidak tergantung dari sistem operasi sehingga bisa dioperasikan pada semua komputer dengan berbagai sistem operasi.
  5. Tidak memerlukan software dan tool khusus dalam pengoperasiannya karena pada dasarnya yang diperlukan hanyalah browser yang bisa didapatkan secara cuma-cuma.
  6. Memiliki kemampuan operasi yang setara dengan user interface yang dikembangkan dengan tidak berbasis web.
  7. Bilamana diperlukan sistem bisa dibuat online sehingga bisa diakses oleh semua pengguna yang memiliki akses internet.

Software WebGIS

Banyak software yang dapat digunakan untuk membangun aplikasi WebGIS baik yang berbayar maupun yang gratis (Free Open Source GIS).

Software WebGIS berbayar

Software FOSGIS, beberapa software dikelola dalam proyek OpenSource GeoSpatial (OSGEO):
  • MapServer
  • MapGuide Open Source
  • ALOV
  • GeoServer 
  • MapBender
  • OpenLayer

Software yang digunakan dalam tulisan ini adalah:
  • MapServer
  • MapBender
  • PosgreSQL
  • ArcView GIS + Gix Extension

Software dapat di-download melalui situs http://maptools.org, masuk MapServer, kemudian ke Download dan pilih MS4W. Selanjutnya dari situs ms4w anda dapat download software lainnya seperti mapbender, postgresql dan postgis.
MapServer

MapServer merupakan sotfware WebGIS yang cukup populer dan banyak digunakan. Ada beberapa paket installasi yang digunakan, untuk di lingkungan windows ada 2 versi yaitu versi MS4W dan versi OSGeo4W.

Software yang akan dipakai adalah MS4W versi 2.3.1 dan download versi zip Archive ms4w_2.3.1.zip.
MapBender

MapBender merupakan  program Contents Management Software (CMS) untuk WebGIS. MapBender digunakan untuk menampilkan Web Map Service (WMS) dan/atau Web Feature Service (WFS) yang dibuat dengan software MapServer.

Pengguna cukup membuat MapServer mapfile WMS atau WFS dan selanjutnya di-load ke aplikasi MapBender dan selanjutnya peta ditampilkan dalam GUI MapBender yang sudah dilengkapi dengan fasilitas untuk navigasi peta.

MapBender yang digunakan adalah mapbender_2.4.3_ms4w.zip.
PosgreSQL

Software MapBender memerlukan database PostgreSQL atau MySQL. Database ini diperlukan untuk menyimpan data yang diperlukan aplikasi MapBender. PostgreSQL merupakan database open source dan dapat di-download di http://www.postgresql.org. Anda dapat juga melengkapinya dengan PostGIS spatial extension untuk PostgreSQL, silahkan download di http://www.postgresql.org/download/windows.

Software yang akan digunakan adalah PostgreSQL dan PostGIS versi windows, yaitu
postgresql-8.3.7-1-windows.exe dan postgis_1_3_5_pg83.exe.


ArcView GIS Versi 3.x dan Gix Extensions

ArcView GIS digunakan untuk membuat komposisi peta yang akan ditampilkan di WebGIS dengan MapBender. Setelah komposisi peta selesai selanjutnya di-export ke MapServer mapfile dengan Gix extensions.


Sumber: http://aw3126.blogspot.com/2009/05/aplikasi-webgis-dengan-mapserver.html

Post a Comment

Followers

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified


  © Blogger template 'A Click Apart' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP